abon kelapa
Makanan

Cara Membuat Abon Kelapa atau Serundeng untuk Pelengkap Makanan

Cara membuat abon kelapa atau yang kerap dikenal dengan serundeng ini mudah, pada kalimatnya kamu hanya perlu menyangrai parutan kelapa yang sudah kamu siapkan. Namun umumnya disini kamu juga harus melakukan pengolahan lainnya dengan menggunakan bumbu lainnya juga. Pada pembuatan ini kamu bisa mengatur rasa dari abon kelapa.

Karena umumnya dengan membuat dan membeli suatu olahan seperti ini memiliki rasa yang berbebeda. Dengan kata lain jika kamu membuat sendiri maka rasa dari abon kelapa akan bisa disesuaikan dengan keinginanmu. Untuk mengetahui cara membuat abon kelapa kamu bisa menyimak artikel ini sampai habis ya!

 

Abon Kelapa

abon kelapa

Makanan yang lebih dikenal dengan serundeng ini merupakan olahan masakan dari parutan kelapa. Yang mana disebut sebagai abon kelapa karena memang teksturnya mirip dengan abon, jadi banyak pula yang menyebutnya dengan abon kelapa. Pada pembuatannya kamu juga tetap bisa menggunakan mesin pembuat abon. Karena umumnya pengolahan yang dilakukan juga tidak jauh berbeda.

Untuk konsumsinya abon kelapa ini biasa dipadukan dengan ayam goreng dan juga sambal. Dengan pencampuran itu, rasa konsumsinya akan semakin nikmat dan gurih. Karena umumnya rasa dari abon kelapa pun gurih, mengingat bahan pembuatnya adalah daging kelapa yang disangrai. Selain penggunaan mesin pembuat abon, kamu juga bisa menggunakan mesin suwir daging. Melainkan pada penyuwiran kali ini dilakukan pada kelapa.

 

Cara Membuat Abon Kelapa

Pembuatan abon kelapa bisa dilakukan dengan kamu yang harus bisa fokus dan bisa mengatur waktu pemasakan. Untuk lebih lanjutnya berikut ini merupakan cara membuat abon kelapa atau serundeng dengan rasa yang gurih.

Bahan Bahan :

  • 1 bungkus kecil kelapa [arut
  • 1 lembar daun salam
  • 1 lembar daun jeruk
  • 2 cm asam jawa

Bumbu Halus :

  • 6 siung bawang merah
  • 2 siung  bawang putih
  • 3 buah cabai keriting
  • 2 buah cabai rawit
  • 1 ruas jempol gula merah
  • 1 batang serai yang digunakan bagian putihnya
  • 1 cm lengkuas
  • ¼ sdt ketumbar
  • 1/5 sdt jintan bubuk
  • Garam secukupnya

Cara Membuat :

  1. Cara pertama setelah kamu mempersiapkan bahan bahan yang digunakan, kamu bisa menghaluskan bumbu halus dengan bantuan blender.
  2. Setelah sudah dihaluskan, tumis bumbu halus sampai tercium bau wangi dari tumisan bumbu. Jika sudah masukkan daun salam dan daun jeruk untuk kemudian diberi air asam dan juga garam.
  3. Selanjutnya masukkan kelapa parut, lalu aduk rata kelapa parut dengan bumbu tumisan tadi. Pada cara ini kamu bisa mulai mengkoreksi rasa. Yang mana jika terdapat rasa yang kurang bisa langsung kamu tambahkan. Namun jika tidak kamu bisa melanjutkan pada cara berikutnya.
  4. Dalam membuat abon kelapa, kamu harus terus mengaduknya supaya abon kelapa yang dimasak tidak mudah gosong. Pemasakannya bisa dilakukan sampai kandungan air yang ada pada kelapa menyusut atau habis. Mudahnya kamu bisa selesai memasak, jika kelapa sudah kering.
  5. Keringan kelapa tadi bisa dirasakan dari ringannya adonan kelapa yang ada dan kelapa juga semakin mudah menyebar pada wajan. Jika sudah seperti itu kamu bisa memasaknya dengan menggunakan api kecil.
  6. Pemasakan kelapa ini membutuhkan waktu kurang lebih 30 menit sampai kelapa bisa benar benar kering dan siap untuk disajikan. (30 menit yang dimaksud dimulai dari pencampuran kelapa pada bumbu tumisan).
  7. Saat kelapa sudah kering, kamu bisa langsung memindahkannya pada wadah penyimpanan. Disini kamu harus langsung cepat cepat memindahkan abon kelapa supaya nantinya tidak gosong. Pada penyimpanannya kamu juga bisa menyimpannya dengan wadah tertutup supaya abon kelapa tetap gurih.

Cara membuat abon kelapa kurang lebih sama dengan cara membuat abon daging kan? Disini yang perlu kamu perhatikan adalah waktu memasaknya. Karena umumnya memasak parutan kelapa akan lebih mudah gosong. Jadi disini kamu perlu mengetahui lamanya pemasakan abon kelapa.

 

Penutup

Pada cara membuat abon kelapa kali ini kamu bisa mengolahnya kembali dengan menggunakan parutan kelapa yang lebih banyak. Namun jika seperti itu kamu juga harus bisa menambahkan bahan bahan lain yang digunakan. Pada penambahan bahannya kamu bisa memperhitungkan sesuai dengan banyaknya kelapa yang digunakan.

Dengan sudah dibahasnya cara membuat abon kelapa, maka pembahasan kali ini telah selesai. Semoga cara yang sudah dibagikan bisa bermanfaat dan selamat mencoba ya!