Jenis Kertas untuk Majalah agar Lebih Berkualitas
Berita

Jenis Kertas untuk Majalah agar Lebih Berkualitas

Salah satu produk layanan cetak yang ada pada percetakan buku adalah majalah. Majalah merupakan media massa berkala berisikan kumpulan artikel, foto, ataupun cerita. Untuk menghasilkan majalah berkualitas tentu harus mempertimbangkan bahan yang akan digunakan.

Memilih jenis kertas sebagai bahan cetak untuk majalah cukup penting. Sebab setiap jenis kertas memiliki karakteristik berbeda dan dapat mempengaruhi hasilnya nanti. Berikut ini beberapa jenis kertas untuk majalah yang perlu diketahui terlebih dahulu sebelum mencetaknya di percetakan buku.

Jenis Kertas untuk Majalah agar Lebih Berkualitas

1. Kertas HVS

Kertas HVS sangat umum dijumpai untuk digunakan di mana pun, mulai dari percetakan buku, perkantoran sampai sekolah menggunakan kertas ini. Biasanya sebagai bahan dalam membuat laporan, tugas sekolah, buku, bahkan majalah.

Kertas ini memiliki berbagai jenis ketebalan mulai dari 60 gsm hingga 100 gsm. Berkarakteristik tekstur halus, tipis, dan berwarna putih. Namun, harganya juga berbeda tergantung tingkat ketebalan masing-masing.

2. Kertas Art Paper

Jika menginginkan majalah dengan permukaan kertas yang licin dan mengkilap, kertas Art Paper adalah jawabannya. Selain itu, teksturnya halus sehingga akan sangat nyaman saat membuka majalah berbahan kertas ini. Dengan menambahkan laminasi doff atau glossy, tampilannya akan mewah.

Selain menjadi bahan untuk pembuatan majalah, kertas ini juga dapat menjadi bahan untuk isi dari company profile, ataupun media dengan gambar detail seperti photobook. Tidak heran jika semakin banyak diminati orang.

3. Kertas Art Carton

Jangan bingung dalam mencari sampul untuk majalah. Jenis kertas ini sangat cocok untuk dijadikan cover majalah karena ketebalannya yang mencapai 260 gsm. Teksturnya pun halus, licin, dan mengkilap. Sehingga bisa digunakan dalam pembuatan name card, cover buku, poster, sertifikat, dan masih banyak lagi.

 

Itulah beberapa macam kertas yang dapat menjadi pilihan dalam pembuatan majalah. Perlu diketahui bahwa ketebalan kertas juga mempengaruhi hasilnya. Jadi, pilihlah sesuai kebutuhan agar majalah yang dicetak di percetakan buku memiliki hasil sesuai dengan harapan. Semoga bermanfaat.