sesak nafas
Kesehatan

Cara Meredakan Sesak Nafas Secara Alami Tanpa Obat Dokter

Sesak napas atau yang dikenal juga sebagai dispnea adalah kondisi yang umum dialami oleh sejumlah orang, ini adalah sebuah keadaan dimana terjadi gangguan pada sistem pernapasan yang disebabkan oleh gangguan jantung serta paru-paru, sehingga membuat proses pengangkutan oksigen juga mengalami hambatan. Hal ini juga sering kali dikaitkan dengan beberapa kondisi kesehatan layaknya nyeri dada, batuk sampai dengan pusing dan kelelahan.

Sebenarnya tanpa obat-obatan ada beberapa cara meredakan sesak nafas secara alami yang bisa Anda coba sendiri di rumah. Beberapa caranya akan dijelaskan di bawah ini.

 sesak nafas

1.    Pursed lip breathing, ini adalah teknik pernapasan sederhana yang dapat dilakukan dimanapun. Caranya sendiri sangat mudah yaitu cukup dengan menarik napas lewat hidung selama 2 detik, setelah itu hembuskan secara perlahan lewat mulut selama 2 detik juga. Saat melakukan teknik pernapasan yang satu ini maka usahakan bahwa bahu serta leher Anda juga dalam keadaan yang rileks.

2.    Duduklah dengan posisi tubuh yang sedikit membungkuk, cara yang lainnya dapat Anda terapkan dengan mencoba pernapasan dalam posisi duduk. Yaitu sambil Anda duduk maka nantinya dapat memposisikan tubuh agar condong kedepan dan sedikit membungkuk. Anda juga dapat memposisikan lengan pada paha maupun juga lutut. Setelah itu bernapaslah secara perlahan dan usahakan bahwa tubuh dalam keadaan yang rileks.

3.    Berdiri sambil menyandar pada dinding, bisa juga dengan teknik pernapasan sambil menyandar pada dinding. Jadi ketika Anda mulai merasakan sesak napas, maka bisa bersandar dengan punggung yang menyender di dinding serta tubuh yang agak condong kedepan. Anda juga bisa sambil membuka kaki selebar bahu dan menaruh tangan pada paha. Tempatkanlah pinggul secara rileks di dinding.

4.    Berbaring, ketika mengalami sesak napas saat tidur coba langkah yang satu ini, yaitu dengan cara berbaring terlentang dengan menaruh bantal pada bagian bawah kepala dan juga lutut, setelah itu baru bernapas secara perlahan.

 

Itulah diantara cara meredakan sesak nafas secara alami yang dapat Anda praktekkan sendiri di rumah ketika tiba-tiba mengalami sesak napas.